31 January 2013

Film Pendek Bikinan Sendiri: Kejar


Saya adalah pecinta film. Beberapa film recommended dari IMDB atau rottentomatoes sudah pernah saya tonton. Sebagian lain belum sempat saya tonton karena ada satu dua kesibukan lainnya.

Suatu hari saya berfikir: dari dulu nonton melulu, terus kapan bisa bikin film sendiri? Kemudian datanglah satu kesempatan berharga untuk bisa menjawab pertanyaan tersebut, yaitu menjadi finalis LA Lights Indiemovie 2008 (baca ini). Dari ajang besar tersebut, saya mendapat banyak ilmu mengenai proses produksi film. Mulai dari penulisan skrip, mencari talent hingga proses terakhir, editing. Semua perlu proses yang panjang dan perlu ada usaha yang berkesinambungan.

Setelah beberapa lama tidak bikin film lagi, saya mendapat ajakan dari Dadad, teman seperfilman ketika masih SMA dulu, untuk mengikuti lomba film pendek dari Goodday. Hadiahnya cukup menggiurkan. Saya mengajak alumni yang lain, seperti Sule, Rinaldi, Rian, Mas Alex, Mas Adit dan Mas Krisna. Sebelumnya kami semua tergabung dalam sebuah klub film beranggotakan alumni SMAN 7 Yogyakarta: Sevenenders Kreasinema. Klub ini lahir sekitar tahun 2000-an dan sudah menghasilkan beberapa film pendek.

Judul film yang kami produksi adalah "Kejar", ide cerita berasal dari Dadad. Semua properti menggunakan alat dari Mozaic Production yang dikelola oleh Mas Alex dan Mas Adit. Kita tidak perlu membayar apa-apa untuk biaya sewa alat. Kita sama-sama untung karena tidak mengeluarkan biaya sewa sedangkan Mozaic Production mendapat portofolio baru dari hasil kerjasama ini.

Lokasi syuting memakai rumah Mas Adit yang berlokasi di Perumahan Seturan dan juga mengambil tempat di sekitaran perumahan. Untuk waktu syuting sendiri memakan waktu selama dua hari dan editing selama tiga hari. Setelah jadi, film tersebut kami submit ke alamat redaksi. Namun sayang film tersebut kalah bersaing dengan film yang lainnya. Saya pikir tidak apa-apa kalah, toh ada hal lain yang lebih berharga yang bisa kami ambil, yaitu hasrat kami untuk membuat film (lagi) telah terlampiaskan!

Selamat menonton! ;)

Kejar: Ketika Lari Itu Bukan Menghindar



Sinopsis:
Perjuangan Adit melindungi isi dalam laptopnya dari orang-orang yang mengincarnya. Isi dalam laptopnya berkaitan dengan masa depan mereka. Sebuah keputusan harus diambil olehnya: Ya atau Tidak?

Talent
Arswendy Danardhito as Adit
Khrisna as Bad Guy #1
Sulaiman Anggalarang as Bad Guy #2
Unggul Wisesa Haddad as Boss
Rinaldi Ikram as Boss's friend

Producer
Unggul Wisesa Haddad
Alex Nugie

Director
Rinaldi Ikram Prananta

Ass Director

Unggul Wisesa Haddad 

Cameramen
Adhitya Kusuma
Riyan Aji Risnawan

Director Of Photography
Arswendy Danardhito

Editor
Alex Nugie
Arswendy Danardhito

Scriptwriter
Unggul Wisesa Haddad

Properties
Mozaic Production

***


Behind The Scene:









16 comments:

  1. Kok saya kenal salah satu soundtracknya ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. itu lagunya band legendaris dari bintaro mas. durung tau manggung tapi wes rekaman 2 lagu :D

      Delete
  2. Aih, isinya apaan masbro laptopnya? sepep ya?hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. isinya video2 tausiyah-nya ustadz yusuf mansyur *pake sorban*

      Delete
  3. aku rung tau ik gawe film

    ReplyDelete
    Replies
    1. yo gawe dong. ngusulke neng biro mu. ben diadakan pelatihan produksi filem. kan penak gratisan dibiayai negara (--,)

      Delete
  4. wah,si wendy tampak culun gitu yach...keren actingnya...tapi kamu kok dialognya dikit banget ya? :-)

    Fin, ayo bikin film...

    ReplyDelete
    Replies
    1. karakternya emang dibikin culun mbak :)
      dialognya emang sengaja dibikin dikit. ben misteriusssss~

      Delete
  5. Wen, aku ngopy Wen. Sing Jepang wae, ono ora?? :V

    ReplyDelete
  6. dan postingan ini telah berubah menjadi rintisan semprot.com jilid kedua :|

    ReplyDelete
  7. Ga bisa nonton nih wen! Kenapa ga pernah bilang waktu kuliah dulu?? Pengen nonton!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. kok gak bisa? diblock sama kantor kali
      ngapain juga aku koar2in ke orang2? :|

      Delete
  8. mas for the next project saya suggest 1 talent luar biasa, namun tinggal agak jauh. taufik wijaya

    ReplyDelete
    Replies
    1. huahaha. kalau taufik wijaya terlalu nerd mas. gak cocok maen film ini. lebih cocok maen film hollywut :D

      Delete

 
;